Pembagian Ijazah Wisudawan Angkatan 87, WR I: Tanggal 30 Mei Paling Lambat

UIN Imam Bonjol Padang (Foto: Iqbal/suarakampus.com)

Suarakampus.comPasca pelaksanaan wisuda angkatan 87 Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada 27 hingga 28 April 2022 lalu, pihak kampus akan mengeluarkan ijazah para wisudawan satu bulan setelah kegiatan berlangsung. Hal ini sesuai yang disampaikan oleh Wakil Rektor I Bidang Kemahasiswaan dan Kelembagaan, Yasrul Huda.

Ia mengatakan persiapan ijazah akan dilakukan pada empat hari kerja dihitung sejak tanggal 30 april. “Ijazah para wisudawan paling lambat tanggal 30 Mei sesuai tenggang waktu yang diberikan,” ungkapnya saat diwawancarai oleh tim suarakampus.com, Rabu (18/05).

Lanjutnya, pembagian ijazah juga memiliki ketentuan dan praktek itu tergantung kondisi masing masing wisudawan, apalagi ijazah itu harus memakai nomor induk nasional. “Semua ada mekanisme, ” lanjutnya.

Kendati demikian, ia mengatakan mekanisme pengambilan akan dilakukan di bagian akademik mahasiswa dan wisudawan diharapkan untuk mengambil ijazah tanpa diwakilkan. “Kalau bisa tidak diwakili, mahasiswa datang sendiri, tapi nanti kita lihat mana yang lebih bagusnya,” pungkasnya.

Kemudian, kata dia, pembagian ijazah angkatan 87 ini berbeda dari angkatan sebelumnya. “Ijazah itu baru kita kerjakan setelah wisuda, dan ketentuannya itu empat hari kerja harus selesai,” jelasnya.

Yasrul menuturkan bahwa mekanisme pengambilan ijazah akan dibagikan di bagian akademik mahasiswa.”Tidak boleh diwakilkan tapi kita lihat mana yang lebih bagus, ” tutupnya. (nsa)

Wartawan: Izzatul Nisa Syafa dan Salsabila Aulia Putri

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

UIN IB Laksanakan UM-PTKIN Secara Online Berikut Jadwalnya

Next Post

WR III: UIN IB akan Adakan PBAK Secara Offline Saat Pertengahan Agustus Mendatang

Related Posts
Total
0
Share