Suarakampus.com- Menanamkan pengetahuan terkait legislasi, Senat Mahasiswa (Sema) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Imam Bonjol Padang langsungkan seminar nasional. Kegiatan ini dilangsungkan di Auditorium Prof. Mahmud Yunus, yang hadirkan dua anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).
Ketua Panitia Putri Indah Sari mengatakan, acara tersebut sudah dipersiapkan kurang lebih satu bulan lalu untuk menggiatkan kembali kepada mahasiswa materi terkait legislasi. “Alhamdulillah selama proses persiapan seminar ini setiap kendala dan rintangan yang ada dapat segera teratasi sehingga, kegiatan bisa berjalan baik sekarang,” katanya, Sabtu (18/06).
Lanjutnya, kata dia penyelenggaraan acara dapat melahirkan mahasiswa yang berintegritas dan cakap dalam melakukan sesuatu serta mampu menghadapi tantangan pada Era Society 5.0 nantinya. “Pemateri yang dihadirkan pada seminar nasional kali ini adalah orang-orang yang berkompeten di bidang legislasi,” ucapnya saat menyampaikan sambutan.
“Kami bersyukur dapat menghadirkan dua anggota DPRD Provinsi Sumatra Barat sebagai pembicara pada seminar nasional ini,” tambahnya.
Selain itu, Novermal dan Rahmat Saleh merupakan legislator yang hebat dan tetap juga untuk menjadi pembicara pada seminar nasional bertajuk Merevitalisasi Legislator Mahasiswa yang Berintegritas dan Berkapabilitas Dalam Menghadapi Tantangan di Era Society 5.0.
“Semoga seminar yang kita adakan ini dapat dihadiri oleh semua mahasiswa UIN IB serta kita juga dapat menyerap ilmu yang beliau berikan sebanyak-banyaknya,” harapnya.
Senada dengan itu, Ketua Umum Sema FTK Ade Ilham Zaki menuturkan, bahwa mahasiswa sekarang masih banyak yang kurang paham tentang legislasi tersebut. “Dengan adanya seminar ini diharapkan semua mahasiswa/i dapat menerima materi dengan baik dari narasumber-narasumber hebat yang telah dihadirkan,” pungkasnya.
Sementara itu, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan Sermal menjelaskan kegiatan semacam ini perlu untuk diangkat lantaran hal tersebut mampu membangkitkan kembali semangat legislasi mahasiswa khususnya FTK.
“Kami sangat mendukung kegiatan yang membangun seperti ini, kami akan berusahan mendorong baik secara moril maupun materil jika kegiatan serupa dilakukan lagi nantinya,” jelasnya.
Ia berharap, dengan adanya kegiatan tersebut akan menumbuhkan kembali semangat mahasiswa serta memunculkan sifat jujur dan bertanggungjawab. “Semoga sifat jujur dan tanggung jawab dari mahasiswa ini dapat tercipta sebagai seorang legislator kampus yang baik,” tutupnya. (ndn)
Wartawan: Idhar Rahman, Ilma Adriani (Mg)