Suarakampus.com- UIN Imam Bonjol Padang terpilih sebagai tuan rumah Musyawarah Wilayah (Muswil) Ikatan Mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Indonesia (IMPI) ke VI. Kegiatan tersebut mulai berlangsung pada (27-29/06/22) mendatang di Auditorium Prof. Mahmud Yunus dan Asrama Haji Padang.
Muswil dihadiri oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK), Wakil Dekan III FTK , Ketua Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumatera Barat (Sumbar) Fauzi Bahar, Sekretaris Program Studi (Prodi), Dosen Universitas Negeri Padang (UNP).
Ketua Pelaksana Khairul Hidayat mengatakan, 57 peserta nantinya akan mengikuti seminar nasional, dan melaksanakan sidang di Asrama Haji. ” UIN IB menjadi tuan rumah, dan Muswil kali ini dihadiri dari 16 kampus se-Indonesia,” katanya, Senin (27/06).
Berdasarkan data yang diperoleh suarakampus.com masing-masing kampus mengutus empat orang dan 16 kampus tersebut terdiri dari:
1. UIN Ar-Raniry Bandah Aceh
2. IAIN Curup
3. UIN Fatmawati Bengkulu
4. STAI Al Ma’arif Way Kanan
5. IAIN Langsa
6. IAIN Ma’rif NU Metro Lampung
7. Universitas Muhammadiyah Riau
8. IAIN Metro Lampung
9. UIN Suska Riau
10. UIN Raden Fatah Palembang
11. UIN Sumatera Utara
12. UIN Sultan Taha Jambi
13. Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat
14. UIN Batusangkar
15. UIN Syahada Padang Sidempuan
16. UIN Raden Intan Lampung
Lanjutnya, pelaksanaan kegiatan tersebut secara finansial bersumber dari proposal yang diajukan kepada pihak FTK. “Sempat terkendala dana, namun dengan adanya proposal dan juga insert dari peserta alhamdulillah dapat membantu jalannya acara,” ucapnya.
Khairul berharap, agar kegiatan berjalan dengan lancar dan bisa memberikan motivasi kepada Prodi lainnya untuk menghadirkan kegiatan yang lebih meriah lagi.”Semoga acara ini berjalan dengan mulus dari awal hingga akhir, dan diharapkan mampu memberi aura positif untuk Prodi lainnya,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) PGMI Geri Novriandi menjelaskan, Muswil adalah agenda tahunan wajib sekaligus pemilihan Ketua IMPI baru. Katanya, penutupan Muswil bakal dimeriahkan dengan jalan-jalan sekitaran Kota Padang.
Selain itu, kata dia, acara yang dilaksanakan tidak hanya untuk pembentukan pengurus baru, tapi juga menetapkan tuan rumah Muswil berikutnya. “Kemaren di Aceh ditetapkan UIN IB sebagai tuan rumah untuk Muswil yang sekarang, maka untuk itu kita juga butuh untuk tahun selanjutnya,” terangnya.
Dekan FTK Yasmadi menyebutkan, UIN IB perdana menjadi tuan rumah dan FTK mendukung penuh hal tersebut. “Semoga lewat Muswil ini silaturahmi antar universitas di Indonesia dapat terjalin dengan baik,” harapnya. (ndn)
Wartawan: Fajar Hadiansyah (Mg)