Suarakampus.com- Pembagian ijazah untuk wisudawan angkatan 87 Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang diperkirakan pada tanggal 2 Juni mendatang. Hal itu disampaikan langsung oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan, Yasrul Huda saat diwawancarai oleh tim suarakampus.com, Selasa (31/05).
Ia mengatakan, pembagian ijazah masih dalam tahap penandatanganan oleh Rektor UIN IB. Menurutnya, pembagian ijazah sudah bisa dibagikan saat 2 Juni mendatang.
“Saat ini, kita masih dalam tahap penandatanganan Rektor dan saya kira dalam dua hari ke depan sudah dapat dibagikan,” tuturnya.
Yasrul Huda mengungkapkan manajemen akademik yang tidak rapi berimbas pada keterlambatan dalam pembagian ijazah saat ini. “Karena manajemen kita sedikit kacau, maka permintaan terhadap Penomoran Ijazah Nasional (PIN) jadi lambat,” terangnya.
Kendati demikian, ia menyampaikan pihaknya telah meminta PIN sejak pendaftaran wisuda terakhir tanggal 8 Maret lalu kepada pihak Dikti. “Saat hari terakhir orang mendaftar wisuda tanggal 8 kemarin, kami mendatanya dan langsung minta nomornya ke Dikti,” ucap WR I yang akrab disapa Udo itu.
Sambungnya, kendala dalam pembagian ijazah juga diakibatkan oleh sebagian wisudawan yang belum memenuhi persyaratan untuk diwisuda, sehingga nomor PIN nya belum tersedia. “Pasca Munaqasah, kita masih lihat ada orang yang sedang ujian manual, lalu kami putuskan saja untuk wisuda padahal nomor PIN nya belum ada, sesudah di wisuda, kami langsung urus PIN nya,” tutur Yasrul.
Kemudian, Yasrul Huda menuturkan terdapat sekitar 1.477 wisudawan yang memenuhi persyaratan untuk di wisuda. Ia menyebut, pembagian ijazah tidak bisa dikatakan tertunda karena regulasi dari pihak kampus sudah jelas.
“Sesuai regulasi yang ada, pembagian ijazah itu boleh diserahkan setelah wisuda,” tutupnya. (hry)
Wartawan: Rolla Purnama Sari (Mg), Tsalsabilla (Mg), Ramitha Mawangi (Mg)