Berikut Manfaat Menggunakan Basic Skincare untuk Kulit Wajah

Suarakampus.com- Memiliki Kulit cerah dan bersih adalah impian hampir semua orang, sehingga baik laki-laki maupun perempuan berlomba-lomba menggunakan perawatan kulit, salah satunya skincare.

Tidak menggunakan pemakaian produk perawatan secara teratur dapat berdampak buruk untuk kesehatan maupun penampilan. Hal tersebut juga berlaku ketika terpapar debu jalanan, paparan sinar matahari, serta bagi cewe-cewe yang gemar memakai produk riasan seperti makeup, namun wajahnya tidak dibersihkan dan dinutrisi sedari awal, dapat menyebabkan beberapa dampak buruk seperti wajah kusam dan mempercepat penuaan dini berupa kerutan.

Maka tidak ada kata terlambat dalam memulai, akan tetapi ketika memulai menggunakan produk skincare banyak yang bingung dan tidak mengetahui manfaatnya.

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, berikut tips dan manfaat basic atau dasar skincare untuk kulit wajah:

Ketahui Jenis Kulit Wajah

Jenis kulit berbeda-beda dan untuk menentukan produk yang akan dipakai sebelumnya harus paham dengan jenis kulit dan problem yang tengah dialami. Salah satu cara mudah untuk menentukan kulit wajah adalah dengan melihat kondisi kulit ketika bangun tidur di pagi hari, dengan catatan sebelum tidur tidak menggunakan produk perawatan apapun.

Jika kulit terasa lembab tidak kering dan tidak lembab, jenis kulit adalah normal dan ketika terasa lebih banyak minyak artinya jenis kulit berminyak atau oily skin. Berbeda jika kulit tidak mengeluarkan minyak dengan terasa kering serta tegang maka kulit masuk kategori kering. Berbeda jika kulit berminyak di bagian tertentu seperti dahi dada pipi artinya jenis kulit kombinasi. Dengan mengetahui jenis kulit, maka sangat membantu penggunaan produk yang tepat nantinya.

Facial Wash

Facial wash adalah produk pembersih wajah. Menggunakan facial wash sangat penting untuk membersihkan kotoran di wajah setelah beraktivitas seharian sehingga menjaga kulit dari kekusaman.

Pelembab atau Moisturize

Dasar dari segala dasar bagi kebutuhan nutrisi kulit adalah untuk melembabkan atau menghydrite kulit wajah. Wajah yang terhydited akan tampak sehat dan segar. Sehingga penting untuk selalu menjaga kelembapan wajah bahkan untuk kulit yang berminyak.

Sunscreen

Sunscreen atau tabir surya adalah hal yang sangat sangat penting dalam melindungi wajah, karena penggunaan sunscreen akan melindungi wajah dari paparan langsung sinar matahari yang sangat tidak baik buat kulit. Paparan sinar matahari yang berlebihan dapat menyebabkan flek hitam dan penuaan dini.

Penulis: Dona Adinda Syafitri

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

Di Sudut Kenangan

Next Post

Mahasiswa UIN IB Dukung PKM

Related Posts
Total
0
Share