Hasil Kongres ke VI Tetapkan Agil Putra sebagai Ketua Umum Aspem Sumbar

Sosok Ketua Umum terpilih ASPEM Sumbar periode 2021/2022, Agil Putra Frima (Foto: Asih/suarakampus.com).

Suarakampus.com- Kongres ke VI Asosiasi Pers Mahasiswa (Aspem) Sumatera Barat (Sumbar) tetapkan Agil Putra Frima sebagai Ketua Umum (Ketum) Terpilih ASPEM periode 2021/2022. Kongres yang berlangsung sejak 27-28 Maret itu dilaksanakan di Aula Perpustakaan Lantai III UIN Imam Bonjol (IB) Padang, Minggu (28/03).

Menanggapi hal itu, Ketua Panitia Fachri Hamzah menjelaskan rangkaian acara kongres berupa pembahasan Tata Tertib Kongres, pembahasan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) pengurus dan pemilihan Ketum, terakhir menutup acara dengan penampilan Musikalisasi Puisi yang bekerja sama dengan UKM Teater Imam Bonjol.

Lanjutnya, awalnya terdapat 11 nama yang diajukan peserta kongres, hingga akhirnya peserta menetapkan tiga calon ketua yaitu Agil Putra Frima dari Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Wawasan Proklamator, Isnani Rahmi dari Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Gerbang dan Fachri Hamzah dari LPM Suara Kampus.

“Pemilihan tersebut berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat dari peserta. Dalam pemilihan, Islaini Rahmi juga terpilih menjadi Sekretaris Jendral (Sekjend) Aspem Sumbar,” ungkapnya.

Fakhri mengucapkan selamat kepada Ketum terpilih dan berharap kepengurusan nantinya bisa menyelesaikan estafet yang telah diberikan pengurus sebelumnya.

“Semoga Ketum terpilih dan pengurus nantinya bisa membawa perubahan ke arah yang lebih baik dan merealisasikan program yang dicanangkan ke depannya,” harap Fachri.

Ketum Demisioner, Rona Fitri Hasanah mengucapkan selamat atas Ketum terpilih dan menggambarkan banyak tantangan dan kendala yang bakal ditemukan selama menjabat nantinya.

“Saya ingin Ketum bisa merangkul sesama pegiat LPM dan menyiapkan pengurus yang lebih jitu lagi agar tidak hanya sekedar namanya saja yang tercantum,” ucapnya.

Kemudian, Rona berharap Ketum terpilih dapat terus menjalin silaturahmi yang telah ada. “Saya ingin, Ketum bisa menjaga komunikasi dengan para senior dan pendiri Aspem sebelumnya untuk meminta kritikan dan saran,” harapnya.

Sementara itu, Agil mengatakan walaupun ada rasa cemas dan takut tidak bisa memimpin dengan benar untuk kepengurusan selanjutnya, namun harus menyanggupi dan bertanggung jawab dengan kepengurusan ke depannya.

“Saya akan memaksimalkan program Aspem ke depannya, walaupun dengan ilmu yang terbatas,” kata Mahasiswa Universitas Bung Hatta itu.

Kemudian, Aqil memberi amanat kepada pengurus yang tergabung nantinya agar bisa berkontribusi penuh dan menyelesaikan program yang akan dicanangkan. “Semoga Aspem lebih baik dan berkembang ke depannya,” harapnya. (ulf)

Wartawan: Asih dan Dini Harianti

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

Bulanku

Next Post

Berikut Lima Bahasa Daerah Kabupaten Pesisir Selatan yang Jarang Diketahui

Related Posts
Total
0
Share
410 Gone

410 Gone


openresty