Suarakampus.com- Gelar seminar Internasional dan Talkshow, Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Pendidikan Agama Islam hadirkan Syakir Daulay. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Auditorium Mahmud Yunus, Sabtu (24/06).
Diketahui seminar digelar dengan tema Kejar Mimpi dengan Beasiswa, Sukses Lewat Jalur Al-Qur’an, Marketing Skill Enterpreneurshif Field. Dengan menghadirkan pemateri dan bintang tamu spesial Syakir Daulay dan Almahdi Saputra.
Wakil Dekan (WD) III Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK), Sermal Pohan dalam sambutannya semangat dan antusias panitia berhasil untuk mengangkat kegiatan ini. “Agenda seperti ini memang harus dirutinkan,” ucapnya.
“Jangan sampai lengah, mari hidupkan kemeriahan di kampus II,” sambungnya.
Sementara itu, selaku Ketua Panitia, Rahmat Zakiy mengatakan kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa dapat mencapai kesuksesan jalur al-Qur’an dengan beasiswa melalui entrepreneurship. “Sebagai motivasi bagi mahasiswa bisa memperoleh beasiswa juga dan bisa berbisnis setelah lulus,” tuturnya.
Lanjutnya, persiapan dilakukan dengan lancar walaupun terdapat beberapa kendala yang masih bisa diatasi. “Alhamdulillah peserta seminarnya banyak,” ungkapnya.
Kemudian, Ketua Umum HMP PAI, Harif Rahman Suyatno dalam sambutannya menyebutkan kegiatan ini sesuai dengan kebutuhan bagi semua kalangan. “Sesuai dengan tema kita lulus jalur langit dengan al-Qur’an, tidak hanya internal kampus,” jelasnya.
Ia mengungkapkan apresiasi kepada panitia yang berhasil menggelar acara seminar dengan rasa loyalitas masing-masing bidang. “Alhamdulillah kita saling berkoordinasi dan bekerjasama,” tutupnya. (wng)
Wartawan: Nur Hikmah Nasution (Mg), Sri Wahyuni (Mg), dan Desri Yulisma Reski (Mg)