Buka Peluang Studi Lanjut ke Luar Negeri, UIN IB Adakan Sosialisasi Beasiswa ke Turki

Kegiatan sosialisasi beasiswa S2 dan S3 ke Turki di gedung J Kampus III UIN IB (Sumber : Chintia/suarakampus.com)

Suarakampus.com- Berikan kesempatan untuk studi lanjut, Universitas Islam negeri (UIN) imam Bonjol Padang gelar sosialisasi beasiswa S2 dan S3 ke Turki. Kegiatan tersebut berlangsung di gedung J academica dan multicenter, Kampus III, Kamis(29/02).

Dalam sambutannya, Rektor UIN IB Padang, Martin Kustati menuturkan acara ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan sosialisasi yang sebelumnya sudah dilaksanakan di Turki. “Kita diterima oleh Kementerian Istanbul terkait beasiswa ke Turki,” tuturnya.

Ia menambahkan, ajang ini dapat membuka peluang bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan program S2 dan S3 dengan mendapatkan beasiswa ke Turki. “Sosialisasi ini sangat penting dan membuka banyak peluang kedepannya bagi mahasiswa,” tambahnya.

Ia berharap, dengan adanya program ini, mahasiswa dapat menggunakan kesempatan ini sebaik-baiknya dan tidak menyia-nyiakannya. “Dengan ini mari bersama-sama seluruh mahasiswa UIN IB untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah melalui kesempatan emas ini,” ujarnya

Menanggapi hal ini, salah satu mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga, Beni Saputra mengatakan program sosialisasi beasiswa ini menarik dan menjadi peluang besar bagi mahasiswa. “Dari sosialisasi ini kita dapat pencerahan dan wawasan beasiswa ke Turki, apalagi untuk angkatan 2020 yang akan menyelesaikan studinya,” ucapnya.

Lanjutnya, ia merasa tertarik untuk mengikuti seleksi beasiswa karena adanya peluang keluar negeri. “Ini merupakan peluang besar bagi mahasisw,” imbuhnya.

Sama halnya dengan mahasiswa Prodi Komunikasi Penyiaran Islam, Husnul fauzani menanggapi bahwa ini adalah acara yang sangat bagus apa lagi bagi kami para penerima beasiswa dan tentunya ini berterusan. “Kami termasuk kepada 10 mahasiswa yang bisa pergi ke Turki selama satu Minggu,” ungkapnya.

Selanjutnya, Manisma Habibayana, mahasiswa Prodi Komunikasi Penyiaran Islam mengungkapkan sosialisasi beasiswa ini bagus untuk membuka peluang bagi mahasiswa untuk belajar lebih baik lagi agar bisa mendapatkan beasiswa S2 di turki. “Dengan program ini dapat membuka jalan untuk mahasiswa agar aktif lagi di luar negeri,”

Sambungnya, ia menuturkan bahwa ia tertarik melanjutkan beasiswa ke luar negeri tapi dengan program dan negara yang berbeda. “Soalnya target saya bukan di Turki tapi negara lain,” katanya.

Ia berharap, semoga mahasiswa yang ingin mendaftar dan yang sudah lulus beasiswanya dapat menggunakannya dengan bijak dan bisa hidup di negara orang. “Untuk pihak kampus lebih terbuka untuk mendorong mahasiswa dan membuka pelatihan untuk mahasiswa,” harapnya. (rhm)

Wartawan : Fitri Suhama (Mg), Chintia Agustin (Mg), dan Siska Maharani (Mg)

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

Pulang

Next Post

Dekan Fakultas Syariah Resmikan Sekretariat Dema Fakultas Syariah UIN Imam Bonjol Padang

Related Posts
Total
0
Share