Oleh: Adilla Marsita
Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) UIN Imam Bonjol Padang
Tak begitu banyak tentang diriku, melainkan sanubari dan hasrat ku yang membelenggu diri dari segala sesuatu
Iya
Aku berusaha menjadi baik dan yang terbaik, dengan versi ku sendiri dari jutaan umat di bumi ini, meyakinkan bahwa aku dan hal baik akan terjadi
Aku memohon pada diri untuk berhenti memenjarakan diri sendiri, membiarkan langit dengan haluannya membawaku terbang tinggi
Meraih hasrat bahwa aku mampu membanggakan orang di sekitarku dengan sekilas mimpi dan segudang nyali, memantaskan diri untuk beraksi dikemudian hari
Memanfaatkan segala potensi dan menyingkirkan kekurangan ini,
Mencoba segala sesuatu menjadikan pertanda bahwa aku mampu, semoga kuat bahu dan tubuhku memikul segala pilu
Tanpa mengeluh pada tuhan dengan bertubi-tubinya segala rintangan, karena aku yakin dan percaya diriku mampu dengan semua itu