Suarakampus.com- Satu unit mobil rusak parah akibat kecelakaan tunggal di Kampus UIN Imam Bonjol Padang. Diketahui mobil dengan merek Toyota Agya itu milik salah satu pegawai di UIN Imam Bonjol Padang, Senin (30/08).
Insiden nahas itu terjadi pada pukul 16.40 WIB, bermula ketika mobil melaju dengan kecepatan sedang. Menjelang tikungan depan Masjid Kampus, mobil tersebut menghantam trotoar dan menimbulkan suara dentuman cukup keras.
“Awalnya mobil ini masuk, dengan kecepatan sedang, lalu di tikungan itu (depan masjid), mobil ini tidak belok, jelang sebentar langsung terbalik,” ujar Ahady yang merupakan saksi mata kecelakaan itu.
Kecelakaan di UIN IB membuat terkejut masyarakat sekitar kampus
Mobil tersebut diketahui berpenumpang dua orang, saat dievakuasi, korban terlihat mengalami shok usai kecelakaan. “Sudah, tidak usah dipikirkan, mobil bisa diperbaiki lagi,” ucap salah seorang penumpang yang berusaha menenangkan.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, sampai berita ini dinaikkan belum terhitung berapa total kerugian pada kecelakaan ini. Proses evakuasi berjalan cukup lancar karena dibantu oleh belasan orang di tempat kejadian.
Wartawan: Alif Ilham Fajriadi