Suarakampus.com- Ketua DPW Gebu Minang Sumatra Barat, Boy Lestari Datuak Palindih meninggal dunia di RS M. Djamil Padang. Beliau menghembuskan nafas terakhirnya pada usia 60 tahun pukul 05:50 WIB, Sabtu (09/01).
Ungkapan tersebut datang dari Wakil Sekretaris DPW Gebu Minang, Suhermanto Reza mengungkapkan meninggalnya Boy Lestari melalui pesan singkat di Whatsapp.
“Innallillahi Wainnalillahi Rajiun, berita duka, telah berpulang ke rahmatullah orangtua kita, mamak, buya kita, H Boy Lestari, Dt. Palindih pukul 05:55 WIB, pagi ini di Rumah sakit M jamil Padang,” tulisnya, dikutip melalui covesia.com
Dilansir hariansinggalang.co.id. Sebelumnya, Ketua Gebu Minang tersebut sempat dikabarkan terpapar Covid-19 dan menjalani perawatan di rumah sakit.
Sama halnya, Inspirator-Inovator-Author, Dedi Mahardi, juga mengungkapkan atas kabar meninggalnya Boy yang akrab disapa buya itu. Hal tersebut diungkapkan melalui laman akun Twitter miliknya.
“Ranah minang kehilangan satu orang ulama lagi, Innalillahi wainna illahi rojiun, semoga almarhum buya Boy Lestari Husnul Khatimah dan keluarga diberikan kesabaran amiin,” ungkapnya.
Wartawan: Hungri