Drama Adu Tajam Lewandoski Vs Halland di Laga Der Klasikker

Sosok Erling Halland (kiri) dan Lewandowski (kanan). (Foto: Footballdor/instagram)



Suarakampus.com- Bayern Munchen berhasil mempertahankan posisinya di puncak klasemen sementara Bundesliga setelah memenangkan partai krusial melawan Borussia Dortmunt. Kedua tim bertemu dalam lanjutan pekan ke-24 Bundesliga 2020-2021 di stadion Alianz, Minggu (7/3) dini hari.


Robert Lewandowski sukses menjadi aktor utama dalam kemenangan Die Rotten dengan mengemas hattrick ke gawang mantan klubnya tersebut. Skor akhir 4-2 untuk kemenangan Bayern Munchen. Tak tanggung-tanggung, 6 gol terjadi dalam satu pertandingan.


Sebenarnya Dortmund sudah unggul lebih dahulu, belum genap 2 menit jalannya pertandingan Erling Haaland melalui sepakan dari luar kotak penalti berhasil membobol gawang Munchen yang dijaga Neuer. Bintang muda Dortmund itu kembali menambah gol untuk die borussen pada menit ke-9, dari umpan tarik yang diberikan oleh Thorgan Hazard sukses di eksekusi oleh Haaland.

Namun, dua gol dari Haaland berhasil disamakan oleh Lewandowski, pada menit ke-25 Sane yang memberikan umpan matang berhasil dimanfaatkan oleh penyerang asal Polandia tersebut, dan menit ke-44 sebelum babak pertama usai melalui tendangan penalti.


Saat memasuki babak kedua, serangan silih berganti dari kedua tim, harapan Dortmund untuk mencuri angka di kandang Munchen harus kandas, dua gol tambahan dari Goretzka dan Lewandowski mengubur mimpi anak asuh Terzic.

Pertandingan yang penuh drama dan gengsi ini berkahir degan skor 4-2, membuat tim asuhan Flick masih kokoh di puncak kelasemen dengan mengoleksi 55 poin, Dortmund sendiri kehilangan momentum untuk mengumpulkan 3 poin agar masuk 5 besar di Bundesliga, hanya mengumpulkan 39 poin dan bertengger posisi ke-6.

Mengemas 3 gol dalam pertandingan ini, Lewandowski berhasil menjadi top skor sementara dengan 24 gol, selisih 10 gol dari Haaland yang hanya mengemas 14 gol berada diposisi ke-3. (gfr)

Wartawan: Ahmad Fernanda

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

Puncak Gado-Gado Destinasi Wajib Milenial

Next Post

Sebab Aku dan Perihal Waktuku

Related Posts
Total
0
Share