Suarakampus.com– Sebanyak 825 orang mengikuti pelaksanaan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) pada hari pertama. Ujian dilaksanakan pada tanggal 29 Mei hingga 08 Juni mendatang di kampus III UIN Imam Bonjol Padang.
Diketahui pelaksanaan ujian UM-PTKIN dilaksanakan secara serentak oleh 59 PTKIN di seluruh Indonesia. Pelaksanaan ujian menggunakan aplikasi Sistem Seleksi Elektronik (SSE) di dibawah naungan Kementerian Agama RI.
Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan, Yasrul Huda mengungkapkan sebanyak 1.200 peserta ikuti pelaksanaan ujian di UIN IB Padang. “Ujian bakal dilaksanakan secara bertahap dengan tiga sesi setiap harinya,” jelasnya.
Lanjutnya, pelaksanaan ujian pada sesi pertama dilaksanakan pada jam 07.30 WIB yang diikuti 275 peserta, berikutnya pada sesi kedua 11.00 WIB diikuti 275 peserta, dan sesi terakhir 13.00 WIB sebanyak 275 orang. “UIN IB menyediakan empat ruangan untuk ujian,” ungkap Udo.
“Setiap ruangan diisi sebanyak 25 orang peserta,” sambungnya.
Sementara itu, Diva peserta seleksi UM-PTKIN mengaku kesulitan dalam menjawab pertanyaan, pasalnya terdapat beberapa soal berbahasa Arab. “Saya tamatan Sekolah Menengah Atas (SMA) jadi kesulitan,” tuturnya.
Hal itu juga dirasakan oleh Septia Wulandari peserta UM-PTKIN, terkendala dalam soal berbahasa Arab. “Saya juga dari SMA, minim penguasaan Bahasa Arab,” ungkapnya.
Lain halnya dengan Dea Rahma, salah seorang peserta UM-PTKIN, mengungkapkan terkendala dalam masalah jaringan saat ujian. “Awalnya sudah selesai 30 soal, tetapi mengulang lagi,” keluhnya.
Kendati demikian, Dea bersyukur karena bisa menjawab semua pertanyaan dalam waktu 120 menit. “Alhamdulillah semua pertanyaan dapat dijawab,” jelasnya.
Ia berharap mendapat nilai yang memuaskan dan lulus dengan hasil yang baik. “Semoga saya diterima di UIN Imam Bonjol Padang,” tutupnya. (wng)
Wartawan: Fajar Hardiansyah, Miftahul Rahman (Mg), dan Asri Jamil (Mg)
Catatan Redaksi:
Berita ini diterbitkan pada Senin (29/05) pada pukul 17.10 WIB dan direvisi pada Selasa (30/05) pukul 12.14 WIB. Berita ini direvisi oleh redaktur pada bagian judul dan lead karena terdapat perubahan data. Terimakasih