Suarakampus.com- Hari kedua Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD), calon anggota magang diberi pemahaman seputar ruang lingkup jurnalistik. Hal ini disampaikan Pemimpin Redaksi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Suara Kampus UIN Imam Bonjol Padang, Nandito Putra, Sabtu (23/10).
Jurnalistik sejatinya merupakan ilmu terapan yang setiap tahunnya terus mengalami perkembangan. Katanya, jurnalistik adalah segala bentuk kepenulisan, penafsiran dan penyebaran secara sistematik yang bisa dipercaya untuk diterbitkan.
“Jurnalistik tidak luput dari mencari, memproses dan menyusun data berita hingga tersampaikan ke ranah publik,” jelas Mahasiswa Prodi HTN yang akrab dipanggil Dito.
Tak hanya mengetahui apa itu jurnalistik, kata Dito terdapat empat ruang lingkup jurnalistik yang penting dipahami seorang wartawan dalam membuat berita. “Pengolahan berita berawal dari mencari, mengumpulkan, mengolah serta menyeleksi hasil pengumpulan data tersebut,” terangnya.
Sambungnya, setelah data terseleksi barulah wartawan menyusun hasil pengolahan ke dalam bentuk berita dengan menggunakan bahasa yang menarik. “Berita mesti memiliki daya tarik,” katanya.
Ia mengatakan, nilai berita termasuk poin penting yang mesti dimiliki dalam sebuah pemberitaan. Sebab, nilai berita harus menyangkut seberapa pentingnya arti suatu peristiwa bagi publik.
“Patokan seorang wartawan dalam menilai berita dilihat seberapa layaknya sebuah berita itu diberitakan atau tidak,” tambahnya.
Dito berharap apa yang dia sampaikan mengenai praktek menulis berita dapat diterapkan saat terjun ke lapangan. “Semoga teman-teman peserta PJTD dapat berproses dengan baik, sehingga dapat menghasilkan berita yang baik,” harapnya.
Salah seorang peserta PJTD, Arif Fadillah Putra mengatakan, materi tentang menulis berita ini sangat penting dan menarik. “Ada tantangan tersendiri dalam penulisan berita,” katanya.
Arif berharap materi yang telah diberikan bisa ia terapkan saat penulisan berita dan dapat membagikan ilmu tersebut kepada orang sekitarnya. “Semoga saya bisa menjalaninya dan berkontribusi dengan baik,” harapnya. (ulf)
Wartawan: Salsa, Izzatul, Rayhan Fadillah